Resep Membuat Sate Padang Keripik Balado
Sate Padang maskan khas Sumatra Barat yang satu ini masih tetap menghadirkan cita rasa yang khas daerah tersebut. Seperti hadirnya rasa pedas serta sandingan keripik singkong yang pedas akan sangat cocok untuk dicampurkan dengan bumbu satenya.
Sate Padang Khas Sumatra Barat |
Banyak orang bilang sebenarnya cita rasa masakan Sumatra Barat berasal dari kota Pariyaman bukan kota Padang tapi itu menurut saya info di dapat dari sumber orang-orang padang perantau yang tinggal di Jakarta. Jadi selama saya bergaul dengan orang-orang minang ini ketika wisata makan di warung padang yang menurut saya sudah paling enak dan mantap bumbunya masih dibilang kalau itu belum seberapa dengan masakkan di kampungnya. Saya jadi penasaran seenak apa masakkan kampung dia.
Kembali ke topik kita yaitu Sate Padang berhubung lebaran haji sudah tinggal menghitung hari dimana banyak penjagalan dimana-mana baik sapi maupun kambing. Nah untuk sate padang sendiri daging yang digunakan adalah daging sapi. Jika anda dapat jatah daging sapi dan masih bingun untuk di olah mau dimasak dengan bumbu apa tidak ada salahnya mencoba racikan bumbu sate padang yang satu ini.
Langsung saja siapkan bahan-bahan utama:
- Daging sapi nya sudah tentu 500gram saja atau secukupnya
- 50gram tepung beras
- 1/2 liter air
Bahan-bahan untuk bumbu sate padang :
- 5 buah bawang merah
- 3 buah bawang putih
- 3 buah cabe merah (bisa ditambahkan jika kurang pedas)
- 2 cm kunyit yang dicincang
- 2 cm jahe dicincang juga
- 2 lembar daun jeruk
- 1 cm lengkuas cincang lagi
- 1 sendok teh garam (secukupnya)
- 1 1/2 batang serai yang di geprek
- 1/2 sendok makan ketumbar halus
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh jinten bubuk
- 1/2 lembar daun kunyit
- 1/2 potong asam kandis
- 1/4 sendok teh adas bubuk
- Minyak goreng secukupnya
Cara memasak sate padang :
- Potong daging menjadi bagian-bagian agak besar untuk di ungkep terlebih dahulu
- Tumis semua bumbu hingga harum, tambahkan sedikit air
- Masukkan potongan daging yang agak besar kedalam bumbu ungkep hingga air menyusut dan daging benar-benar empuk masak dengan api kecil
- Angkat daging kemudian potong-potong untuk di tusuk ukuran sesauikan selera tapi jangan terlalu besar agar mudah ketika di bakar dan tidak terlalu kecil agar tidak gosong ketika di bakar.
- Oleskan daging dengan minyak dan bumbu sebelum dibakar. Bakar daging yang sudah di tusuk-tusuk sate sampai matang. Lalu sisihkan terlebih dahulu
- Buat saus untuk bumbu satenya dari campuran tepung beras dan air masukkan kedalam sisa bumbu tumisan. Masak dengan api sedang hingga mendidih. Tambahkan kembali sedikit garam.
- Siram sate yang sudah ditiriskan tadi dengan saus yang sudah dibuat.
- Taburi dengan bawang goreng
- Sate padang siap disajikan
Sate padang biasa disajikan dengan dengan ketupat serta keripik singkong balado yang pedas. Bahkan bumbunya saja tanpa sate nya disajikan dengan keripik singkon pedas wuih... rasanya luar biasa.
Sekian resep sajian Sate Padang mudah-mudah tidak ada daging Qurban yang mubadzir tahun ini. Selamat Mencoba.
Komentar
Posting Komentar